Mancini: Liverpool Berikan 'Hadiah' Gol untuk Kami
LIVERPOOL - Manchester City harus puas bermain imbang 2-2 saat bertandang ke Anfield menghadapi Liverpool, Minggu (26/8/2012). Melihat hasil tersebut pelatih Roberto Mancini menilai itu hasil yang cukup tepat bagi timnya.
Melanjutkan laga kedua di ajang Premier League, Manchester City gagal meraih kemenangan kembali saat melawat ke markas Liverpool dengan meraih hasil imbang. Sekaligus, masih “angkernya” Anfield untuk kubu The Citizens.
Dua gol Liverpool sendiri berhasil dicetak oleh Martin Skrtel pada babak pertama dan Luis Suarez di babak kedua. Sedangkan, City berhasil menciptakan gol lewat Yaya Toure dan gol penutup oleh Carlos Tevez.
Mancini menilai hasil imbang atas Liverpool adalah hasil yang adil, mengingat City telah bermain baik. Ia juga menilai bahwa timnya tak pantas meraih kekalahan dari pasukan Brendan Rodgers tersebut.
“Saya rasa hasil imbang adalah hasil yang cukup benar. Kami tak pantas kalah karena telah bermain baik di 30 menit pertama dan mendapatkan banyak peluang,” ujar Mancini, seperti dilansir BBC, Senin (27/8/2012).
“Kami memang belum mencapai sempurna 100%. Namun, yang terpenting bahwa kami tak pantas kalah dalam laga ini,” sambungnya.
Mancini juga menilai bahwa gol kedua City oleh Tevez untuk menyamakan kedudukan adalah “hadiah” dari sang lawan. Seperti diketahuim, gol tersebut bermula dari blunder yang dilakukan oleh Martin Skrtel.
“Kami tak memiliki banyak alasan. Namun, yang terpenting bahwa kami tak menelan kekalahan saat melawan Liverpool. Kami mendapat 'hadiah' dari Liverpool untuk gol kedua kami," pungkasnya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar